-->

10 Kata-Kata Gaul Anak Jaman Sekarang dan Artinya

Roni21.com Kata-Kata Gaul Anak Jaman Sekarang dan Artinya - Seiring perkembangan jaman, mulai muncul banyak sekali pergeseran-pergeseran nilai dalm hidup. Tidak terkecuali pergeseran kata-kata, mulai dari ejaan lama, ejaan yang disempurnakan, hingga ejaan bahasa indonesia. Terlepas dari itu semua, muncul kata-kata baru yang dikenal dengan sebuatn kata-kata gaul kidz jaman now atau kata-kata gaul anak jaman sekarang.

Semaki berkembang teknologi di indonesia, kreatifitas anak jaman sekarang juga tidak mau kalah. Akhirnya seiring dengan arus tersbut, lalu muncul kata-kata yang dianggap gaul untuk anak jaman sekarang. Beberapa kata ini bukan diambil dari kata serapan tetapi banyak diambil dari kata yang sedikit di pelesetkan sehingga menciptakan suatu kata baru.

10 Kata-Kata Gaul Anak Jaman Sekarang dan Artinya

10 Kata-Kata Gaul Anak Jaman Sekarang dan Artinya

Agar tidak ketinggalan jaman oleh anak jaman sekarang, maka anda tentu perlu memahami beberapa kata yang seringkali diucapkan oleh kids jaman now yang menyebut dirinya sebagai anak gaul jaman sekarang. Kenapa hal ini penting? Karena tidak menutup kemungkian anda akan bertemu dan menemukan kata-kata ini nantinya, dan bisa dipastikan gengsi akan ada untuk sekedar bertanya apa maksud kata tersbut pada kids jaman now. Dan faktanya dilapagan adalah tidak sedikit yang akhirny sok tahu, padahal tidak mengerti maksud dari ungkapan tersbut.

Berikut ini adalah kata-kata gaul anak jaman sekarang beserta artinya yang perlu anda pahami.

Kudet

Kata yang satu ini memang sudah tidak asing di telinga anda. Kudet sebenarnya adalah sebuah singkatan dari kurang update. Biasanya akan anda dengar ketika anda tidak mengerti mengenai apa yang sedang menjadi trending ketika itu.

Kuper

Kata gaul anak kids jaman now satu ini juga seringkali didengarkan disekitar. Kata gaul satu ini juga merupakan sebuah singkatan, yaitu singkatan dari kata kurang pergaulan. Biasanya akan menjadi julukan ketika anda membatasi pergaulan atau hampir tidak mengerti apa-apa ketika berada diluar kebiasaan yang anda lakukan.

KZL

Untuk kata gaul anak jaman sekarang yang selanjutnya adalah KZL. Mungkin kata yang satu ini seringkali anda temukan dalam caption-caption di media sosial. Perlu untuk anda ketahui bahwa arti sebenarnya dari KZL adalah kesal, kata ini merupakan perubahan karena dipelesetkan.

Gabut

Kata gaul satu ini juga kata yang tidak asing untuk di dengar. Nah makna sebenarnya dari kata gabut adalah gaji buta, namun itu digunaka untuk jaman dulu. Sedangkan untuk jaman sekarang gabut diartikan sebagai bosan, kalau ditelaah sebenarnya makna hampir sama seperti KZL.

Mager

Jangan sampai anda tidak tahu atau bilang tidak pernah mendengar kata ini. Kata gaul jaman sekarang yang satu ini juga merupakan sebuah singkatan dari malas gerak, artinya malas untu melakukan apa saja, sehingga hanya berdiam diri saja.

Mainstream

Jika anda seorang pegiat media sosial, maka pasti sudah tidak asing dengan kata mainstream. Mainstream memilki makna terlalu biasa. Makanya, kalau ada sesuatu yang baru dan terkesan wow biasanya diberikan julukan anti mainstream.

Baper

Nah, kalau kata gaul yang satu ini tidak perlu dijabarkan karena semuanya tahu kepanjangannya adalah bawa perasaan. Tetapi ada juga yang memanjangkannya menjadi bawa perubahan.

Kepo

Kata yang satu ini juga sangat tidak asing. Ya, kepo bermakna ingin tahu.

Speechless

Kalau kata yang satu ini bukan kata baru tetapi bahasa inggris yang bermakna terdiam. Kenapa masuk dalam bursa kata-kata anak gaul? Karena memang banyak digunakan anak jaman sekarang.

Japri

Nah, kata gaul terkahir ini juga termasuk singkatan. Panjangannya adalah jaringan pribadi.

Sekian tadi 10 kata-kata gaul anak jaman sekarang yang harus kamu ketahui, agar tidak bertanya-tanya mengenai artinya. Atau malah menggunakannya tetai tidak mengerti maknanya.

0 Response to "10 Kata-Kata Gaul Anak Jaman Sekarang dan Artinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel